Articles

Intip Tren Umroh ala Backpacker

11 April 2023 | 17:39 WIB

Beribadah ke tanah suci tentu menjadi salah satu wishlist atau impian Anda. Sayangnya impian beribadah umroh membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Apa Anda pernah terpikirkan cara yang lebih murah untuk menjalankan ibadah ini? Untuk Anda yang belum tahu, saat ini banyak tren umroh backpacker agar lebih menghemat budget. Seperti apa ya umroh ala backpacker yang nyaman dan aman? Baca selengkapnya di artikel ini.

Perbedaan Umroh Travel dengan Backpacker

Ketika pergi umroh menggunakan travel, para peserta pasti akan mendapatkan pelayanan, pembinaan, serta perlindungan yang sudah dijanjikan oleh pihak travel. Bila Anda hendak menjalani ibadah umroh ala backpacker Anda harus mencari tempat penginapan, akomodasi, makan sendiri layaknya seperti Anda sedang liburan ke luar kota. Menariknya dengan cara ini Anda akan lebih mudah menentukan destinasi serta waktu untuk berkeliling kota suci.

Persiapan Umroh Backpacker

Untuk Anda yang ingin berangkat umroh ala backpacker, perlu diketahui Anda harus mengurus semuanya sendiri, mulai dari persiapan di Indonesia hingga di Arab Saudi. Selain itu Anda juga harus tahu apa saja yang harus dilakukan saat umroh. Bawalah barang penting saja agar Anda tidak kerepotan saat bepergian. Seorang backpacker harus memiliki persiapan matang serta stamina yang baik. 

Persiapan utama saat akan menjalankan ibadah umroh adalah kesehatan. Pasti Anda tidak mau ibadah Anda terganggu bahkan batal karena sakit. Maka Anda harus mempersiapkan stamina yang baik agar Anda nyaman beribadah. Pada saat di Indonesia mulailah konsumsi vitamin serta olahraga ringan. Jangan lupa untuk membawa obat-obatan pribadi serta vitamin agar tidak mudah terkena penyakit saat menjalani ibadah umroh.
Bawalah dokumen penting yang diperlukan, simpanlah di tempat yang rapi agar tidak tercecer dan Anda akan dengan mudah menemukannya bila diperlukan. Jaga baik-baik dokumen ini agar tidak terjadi hal yang tidak Anda inginkan.
 
Pilihlah tanggal keberangkatan yang jauh dari waktu libur seperti bulan Oktober sampai Desember. Hal ini berguna untuk menghemat biaya penerbangan atau penginapan, karena ketika musim libur datang dan volume jemaah meningkat maka umumnya harga tiket pesawat dan penginapan turut merambat naik. Selain itu Anda juga harus tau cuaca pada saat kedatangan Anda, agar Anda bisa mempersiapkan pakaian yang disesuaikan dengan cuaca di sana.


Kini Anda sudah memiliki gambaran bila Anda ingin berangkat umroh ala backpacker. Dengan menentukan biaya perjalanan sendiri dengan umroh ala backpacker Anda dapat menghemat biaya yang tidak diperlukan. Anda juga bisa mengajak kerabat atau keluarga untuk umroh bersama agar perjalanan lebih menyenangkan.

Jadikan tahun ini menjadi kesempatan umroh Anda tanpa perlu khawatir soal biaya, karena Anda bisa mendapatkan kemudahan untuk umroh bersama AMITRA. AMITRA merupakan perusahaan pembiayaan syariah yang pengajuannya bisa dilakukan melalui FIFADA. Ajukan sekarang juga karena proses persetujuannya mudah dan cepat serta pembayaran angsuran yang mudah. AMITRA diawasi oleh OJK & Dewan Pengawas Syariah. Selengkapnya Anda bisa kunjungi https://www.fifada.com/amitra/