Artikel

Berangkat Umrah, Nabung atau Ikut Pembiayaan Syariah Haji/Umrah ?

10 June 2021 | 12:22 WIB

“Berangkat umrah, lebih baik menabung dulu atau ikut layanan pembiayaan?” Hal ini menjadi pertanyaan banyak dari umat Muslim yang mempunyai impian untuk berangkat ke tanah suci.

Bisa berangkat umrah tentu saja menjadi impian seluruh umat Muslim di dunia. Sayangnya, berangkat ke tanah suci memerlukan dana yang tidak sedikit. Diperlukan waktu yang tidak sedikit untuk menabung demi berangkat. Meski begitu, sekarang ini sudah banyak layanan pembiayaan yang bisa membantu Anda berangkat umrah. Agar Anda lebih yakin, berikut adalah perbandingan di antara keduanya:

Waktu

Menabung dengan hasil akhir yang banyak tentu saja membutuhkan waktu yang tidak sedikit. Anda harus bersabar dan disiplin untuk menyisihkan uang setiap Anda mendapatkan penghasilan, baik itu per bulan atau per minggu.

Lewat layanan pembiayaan, Anda bisa berangkat umrah dengan lebih cepat. Kenapa? Hal ini dikarenakan Anda bisa berangkat umrah dan baru melakukan pelunasan setelah Anda kembali dari tanah suci. Untuk mendapatkan layanan ini Anda bisa mengajukan permohonan pembiayaan ke AMITRA di www.fifgroup.co.id/amitra.

Keamanan

Selain menabung untuk keberangkatan, Anda juga harus mencari-cari agen travel yang terpercaya dan aman untuk membawa Anda ke tanah suci. Hal ini akan dipermudah jika Anda bergabung dengan layanan AMITRA. Dengan mendaftar ke AMITRA, Anda akan dibantu untuk berangkat ke tanah suci lewat layanan yang sesuai dengan fatwa-fatwa Dewan Syariah Nasional MUI. Selain itu, AMITRA juga merupakan bagian dari FIFGROUP yang sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.

Kemudahan

Setelah menabung dan memeriksa latar belakang agen travel untuk mengecek keamanannya, Anda harus melakukan semua proses pendaftaran dan pengecekan agar semuanya lancar sampai Anda berangkat. Hal ini bisa memakan waktu yang cukup lama, serta memerlukan ketelitian agar tidak ada hal yang tertinggal atau terlewat.

Lewat layanan pembiayaan AMITRA, Anda hanya perlu melakukan proses pendaftaran dan menunggu proses lainnya dari AMITRA. Proses-proses tersebut adalah:

  1. Pendaftaran: langkah ini dapat Anda lakukan secara offline atau online lewat website www.fifgroup.co.id/amitra.
  2. Persetujuan: pihak AMITRA  akan melakukan proses verifikasi dan persetujuan pengajuan pembiayaan yang Anda berikan.
  3. Pendaftaran umroh: Anda akan didaftarkan ke travel agent yang sudah bekerja sama dengan AMITRA untuk membawa Anda ke tanah suci.
  4. Berangkat: Anda bisa langsung berangkat setelah mendapatkan jadwal.
  5. Pelunasan: Anda baru melakukan pelunasan setelah pulang dari tanah suci.

3 Hal di atas dapat Anda jadikan acuan dalam mengambil keputusan sebelum berangkat ke tanah suci. Jika Anda sudah yakin, tunggu apa lagi? Langsung daftarkan diri Anda ke AMITRA!